Kamis, 27 Maret 2014

PeNaNTiaN SuRGa DuNiaMu...(Kisah Nabi Ibrahim as.4)

Kisah Nabi Ibrahim a.s.



4. Nabi Ibrahim as. dan kaumnya.

Setelah keputusan Raja Namrud untuk membunuh setiap bayi yang telah lahir sirna dan Ibrahim pun telah dewasa, maka Ibrahim memberanikan diri keluar dari goa, dan ikut bergabung dengan masyarakat .

Melihat masyarakat yang berada di sekelilingnya senang berbuat kerusakan dan kejahatan, serta menyembah berhala, maka Ibrahim mulai berpikir untuk meminta bantuan dan petunjuk kepada Tuhannya.

"Ya Tuhan, aku sedang menderita, yaitu penderitaan batin, melihat kemungkaran dan kesesatan, untuk apakah gerangan akal yang dikaruniakan Tuhan ?"
"Ya Tuhanku, tunjukkilah aku, dan kalau Tuhan tidak menunjuki aku, sungguh aku akan menjadi sesat seperti orang banyak yang sesat dan berbuat aniaya dan kerusakan itu."

Mendengar do'a yang dipanjatkan oleh Ibrahim tersebut, maka ALLAH memberikan petunjuk kepada Ibrahim.

Ibrahim diangkat menjadi Nabi dan rasul dan kepadanya diberikan wahyu, sebagai wujud keimanannya kepada ALLAH Sang Pencipta alam.

Setelah diangkat menjadi Nabi dan Rasul, ALLAH memberikan kepada Nabi Ibrahim as. segala rahasia yang ada di balik alam nyata ini, yang dapat dilihat langsung oleh Nabi Ibrahim as.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar